Minggu, 11 Mei 2014

PEMANDIAN AIR PANAS CANGAR

Pemandian Air Panas Cangar Batu, sumber air panas yang terletak di desa cangar kelurahan Tulungrejo kecamatan Bumiaji kota Batu. Kawasan Cangar masih termasuk dalam wilayah Taman Hutan Rakyat Raden Suryo yang berbatasan dengan kabupatan Mojokerto. Sumber air panas cangar berasal dari gunung Welirang. Cangar merupakan pemandian yang masih alami dengan sentuhan sedikit tangan manusia. Berjarak 20 km dari arah kota Batu kurang lebih jarak tempuhnya satu jam sampai satu setengah jam.

pemandian air panas cangar batu


Tidak hanya pemandian yang bisa Anda nikmati, tapi ada juga melihat beberapa goa goa yang di bangun di masa kependudukan Jepang tahun 1942- 1945 di sekitar sumber mata airnya. Merupakan tempat pemandian yang masih alami jadi jangan heran jika ada monyet yang bergelantungan di pohon – pohon yang tumbuh di sana. nikmati juga pemandangan saat perjalanan menuju cangar, tetapi di balik keindahan jalanan para pengunjung yang kesana juga di harap berhati – hati karena jalan yang berkelok – kelok dan menanjak, jadi persiapkan kendaraan Anda dengan baik, karena banyak kejadian penumpang harus turun agar mobil bisa menanjak.


pemandangan air cangar

Di area Pemandian Air Panas Cangar Batu ada beberapa kolam, di antaranya kolam renang air hangat, kolam khusus wanita dan kolam berendam, ada juga pemandian privasi, seperti sauna 1 kamar 1 orang. Fasilitas yang tersedia di pemandian cangar : kamar mandi, mushola, tempat kemping, taman bermain anak, wahana Flying Fox, penginapan, pendopo, warung makanan dari makanan berat sampai camilan dan Anda juga jangan melewatkan makanan khas daerah sini yaitu tape beras ketan hitam bisa untuk menghangatkan badan.

pemandian air panas cangar

Tiket pemandian air panas Cangar Batu Rp 5.500  belum termasuk biaya parkir. jam operasional Pemandian Air Panas Cangar Batu ini mulai jam 7:00 sampai 14:00.

Pemandian air panas Cangar Batu menurut orang – orang dapat menyembuhkan berbagai penyakit terutama penyakit kulit.

pemandian cangar

Jika ingin menikmati suasana saran kami datang ke tempat ini di waktu hari kerja, karena saat liburan tempat ini penuh dengan pengunjung. Sebagai info tambahan daerah Cangar adalah sebagai penghasil sayur – sayuran dan buah apel. Anda bisa ke Mojokerto lewat jalur ini dari arah Batu. Anda juga bisa berkunjung ke coban watu ondo karena  wisata tersebut dekat dengan pemandian air panas Cangar Batu.

Fasilitas

Wisata Alam, Bumi Perkemahan, Kolam Air panas, Hutan penelitian, Pendopo, Jajanan

Lokasi dan Kontak

Lokasi: Batu, Jawa Timur
Kontak: Desa Tulungrejo
Website: -


Harga

Rp 5.500 per orang

  
sumber foto & bacaan : tempatwisatamalang.com